Kanalberita.id, Baturaja—Nasib apes menimpa Feri (39), pencuri besi Tower Site Telkom Tebing Pelawi nyaris dihakimi massa Jum’at (10/2/2023).Sedangkan kawanan pelaku lainnya berhasil kabur.
Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 19.00 WIB malam, 4 pelaku Feri, Ni (DPO), Be (DPO) serta Mb (DPO) membawa besi-besi yang sudah dipotong-potong dimasukan di dalam karung. Barang hasil curian itu kemudian dibawah dengan sepeda motor, dengan posisi pelaku Ni berboncengan dengan pelaku Be dan Mb berboncengan dengan Feri. Ditengah perjalanan tepatnya saat melintas di Dusun IV Desa Pusar Kecamatan Baturaja Barat Kabupaten OKU kawanan penjahat bertemu dengan warga setempat. Karena melihat gelagat yang mencurigakan dari 4 sekawan ini, warga langsung menyetop 2 unit sepeda motor yang dikendarai para pelaku.
Namun pada saat itu pelaku Ni dan Be berhasil kabur melewati warga , sedangkan motor yang dikendarai pelau Mb berhenti dan pelaku Fe berinisiatif menurunkan besi hasil curian dari atas sepeda motor. Tidak disangka pelaku Mb langsung tancap gas meninggalkan pelaku Fe, tak ayal lagi pelaku Fe langsung ditangkap warga dan nyaris dihakimi massa. Beruntung ada warga lainnya yang mengingatkan agar pelaku diserahkan kepada polisi saja. Selanjutnya pelaku Fe langsung diamankan polisi berikut barang buktinya kini sudah diamankan di Polsek Baturaja Barat Polres OKU Polda Sumsel.
Kapolres OKU AKBP Arif Harsono SIK MH dan Wakapolres OKU Kompol Farida Aprillah SH yang dikonfirmasi Minggu (12/2/2023) membenarkan. Kapolres yang juga didampingi Kasat Reskrim Polres OKU AKP Zansibar Zulkarnain SH dan Kasi Humas Polres OKU AKP Syafaruddin SH menjelaskan, tersangka beraksi hari Jum’at (10/2/2023). Sekitar pukul 15.00 WIB 4 pelaku datang ke Tower Site Telkom Bukit Pelawi yang berlokasi di Kelurahan Batukuning, Kecamatan Baturaja Barat Kabupaten OKU. Para pelaku mengendarai dua sepeda motor berboncengan . Sekitar pukul 15.00 WIB disaat situsi sudah sepi, para pelaku mulai berkasi melepasi besi siku tower menggunakan kunci Inggris yang sudah disiapkan dari rumah.
Lanjut Kapolres yanmg didampingi Kapolsek Baturaja Barat Iptu Yusrizal menjelaskan, setelah besi siku tower terlepas, kemudian para pelaku langsung memotong besi-besi menjadi beberapa bagian. Selanjnya besi dibagi menjadi dua tumpukan dan dimasukan ke dalam karung. Sekitar pukul 19.00 WIB para pelaku dibawa karung berisi besi dengan menggunakan sepeda motor masing-masing. Namun di tengah perjalanan dihentikan oleh warga, 3 pelaku berhasil kabur . sedangkan dan pelaku Feri berhsil ditangkap massa.
Kasus ini kemudian dilaporkan oleh Miswadi bin Suji (33), karyawan PT Daya Mitra Telekomunikasi. Polisi juga sudah mengamankan barang bukti berupa berupa 4 (empat) batang besi siku tower dengan panjang 120 cm. Kemudian 12 (dua belas) batang besi siku tower dengan panjang 100 cm. Polisi masih memburu 3 pelaku lainnya yang kabur. (ca)